SD Hj. Isriati Baiturrahman 1 Gelar Parenting

Sabtu, 1 Februari 2025, SD Hj. Isriati Baiturrahman 1 Semarang mengadakan kegiatan parenting di ruang salat utama Masjid Raya Baiturrahman Jl. Pandanaran 126 Semarang. Kegiatan yang diinisiasi oleh pihak sekolah bersama Komite Sekolah dan paguyuban kelas tersebut, diikuti oleh para pendidik, tenaga pendidik, dan orangtua siswa dari kelas 1-6 SD Hj. Isriati 1.

Kegiatan parenting yang mengangkat tema Madrasah Keluarga Membangun Adab dan Mental di Era Digital ini, menghadirkan Coach Yus Ibnu Yasin Founder Maqna Consulting. Parenting ini diharapkan agar bisa memberikan edukasi kepada orangtua dan guru, sehingga bisa membangun suasana pendidikan positif, baik di rumah maupun sekolah, utamanya dalam membangun adab dan mental para siswa di era digital.

Dalam kesempatan itu Coach Yus, menyampaikan bahwa kata kunci dalam mendidik anak adalah kesalehan orangtua. Karena itu jangan sepenuhnya pasrah kepada sekolah. Menurutnya prosentase pilar dalam membangun keluarga adalah faktor sekolah 20 persen, lingkungan 20 persen, dan keluarga 60 persen.

“Peran orangtua sangat penting, karena itu jangan harap anak berubah ketika orangtua tidak berusaha baik. Ini penting dalam membangun adab dan mental anak pada era digital,” papar Coach Yus.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Bidang Pendidikan YPKPI Masjid Raya Baiturrahman, Dr. H. Bunyamin, M.Pd. Dalam kesempatan tersebut beliau berkenan membuka acara tersebut. Dalam sambutannya beliau menekankan bahwa pendidikan akhlak ini tidak terlepas dari peran orangtua. Bagaimana pun pendidikan di sekolah yang menekankan pendidikan agama dan budi pekerti yang baik, jika tidak didukung oleh orangtua melalui pendidikan akhlak di rumah, maka tidak akan berhasil dalam membangun adab dan mental anak.

“Suksesnya pendidikan adalah kolaborasi yang baik, antara orangtua, sekolah, dan lingkungan. Parenting menjadi bagian belajar orangtua. Karena itu parenting harus menyesuaikan belajar anak. Era sekarang ini mengerikan, ada seks bebas, tawuran, dan sebagainya akibat era digital yang bebas. Orangtua harus lebih waspada,” kata Dr. H. Bunyamin, M.Pd.

Sementara itu, Kepala SD Hj. Isriati Baiturrahman 1 Semarang, Sri Lestari, S.Pd., M.Pd. mengatakan bahwa latar belakang acara tersebut karena adap dan akhlak di era digital harus diperhatikan, baik oleh pendidikan maupun orangtua. Sekolah sebagai penerima amanah untuk mendidik anak-anak selalu berupaya memberikan pendidikan terbaik terutama dalam pembentukan karakter dan akhlak kepada anak-anak.

Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa sentuhan iman merupakan pondasi kuat. Karena itu perlu sinergi antara sekolah dan keluarga. Beliau pun berharap kegiatan parenting tersebut berkelanjutan, dengan kajian-kajian yang lebih mendalam.

Kegiatan parenting ini sangat didukung oleh orangtua siswa. Salah satu orantua yang hadir dalam acara tersebut mengungkapkan bahwa parenting sangat penting, karena di era digital ini zaman sudah berbah, tantangan lebih random. Karena itu parenting sangat penting agar orangtua mendapatkan ilmu baru dalam mendidik anak agar berakhlak mulia di era serba digital.007

Share This:

Leave Your Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright 2021-2024, All Rights Reserved